Hati atau sering disebut liver berfungsi menyaring racun yang ada pada darah dan masih banyak fungsi lainnya. Jika seseorang terkena penyakit hati atau yang lebih sering kita sebut hepatitis maka dapat menyebabkan kesehatan orang tersebut menjadi menurun drastis karena racun-racun yang terdapat di hati akan tetap mengendap pada darah, sehingga akan mengganggu kerja dari organ-organ lainnya. Akibatnya hati akan menolak aliran darah menuju ke hati sehingga tekanan darah akan meningkat, bahkan akan menimbulkan pecahnya pembuluh darah.
Penyebab penyakit hati ini diantaranya karena terlalu banyak mengkonsumsi minuman beralkohol atau masuknya racun sehingga akan membebani kerja dari hati atau liver. Tetapi dibanyak kasus penyakit hepatitis terjadi karena adanya virus yang ditularkan oleh penderita penyakit hepatitis. Ada beberapa macam virus penyakit hepatitis: Virus Hepatitis A (VHA), Virus Hepatitis B (VHB), Virus Hepatitis C (VHC), Virus Hepatitis D (VHD), Virus Hepatitis E (VHE), dan diperkirakan masih ada beberapa virus lainnya yang menyerang liver.
Gejala yang dirasakan jika kita terserang penyakit hepatitis diantaranya rasa nyeri pada perut bagian kanan, badan lemas, mual, demam dan diare. Di beberapa kasus disertai dengan flu dan saki kuning seperti kulit dan mata menjadi kuning. Gejala ini tidak selalu tampak, terutama pada anak-anak. Virus hepatitis akan menjangkiti orang yang sehat jika kekebalan tubuh mereka sedang lemah.
Menangani penyakit hepatitis dapat kita lakukan sedari dini, terutama sejak anak masih bayi, yaitu dengan mealkukan vaksinasi hepatitis terutama untuk hepatitis A dan B, sehingga anak akan mendapatkan antibodi dari virus tersebut, tetapi untuk hepatitis C belum ada vaksinasi untuk mencegahnya. Dengan melakukan vaksinasi ini akan mencegah seseorang terjangkit penyakit tersebut. Jika seseorang sudah terjangkit penyakit hepatitis dan kondisi hati sudah rusak parah usaha yang dilakukan selama ini adalah dengan pencangkokan hati, tapi ini agak sulit karena pendonor lebih sedikit dibandingkan dengan orang yang menunggu untuk melakukan pencangkokan hati.
Usaha lainnya agar menghindari terserang virus hepatitis adalah dengan istirahat yang cukup dan mengkonsumsi makanan yang bergizi, sehingga badan kita akan memiliki kekebalan tubuh yang baik jika virus tersebut menyerang hati atau liver kita.
Tidak ada komentar:
Posting Komentar